Yuk, Nostalgia Film Remaja Tahun 2000-an yang Girl Power Banget!

imdb.com

Sambil mengisi waktu di weekend yang cukup panjang kemarin, aku membongkar koleksi film-film lama. Film-film tentang remaja yang unyu-unyu, yang bikin tersipu-sipu pas nonton. Ada bagusnya sih nonton film jenis beginian, biar awet muda terus hihihi

Nah diantara film-film lawas itu, ada beberapa film yang jadi favoritku dan rasanya banyak penonton juga yang suka ya. Buktinya jadi box office dong di tahun 2000an. Ceritanya beragam, mulai dari kisah cinta monyet, persahabatan, sampai tentang pentingnya mengejar mimpi. Dibungkus dengan berbagai problema, tapi benang merahnya tetap satu, yaitu Girl Power. You rock, girl!

Yuk, bernostalgia lagi dengan 5 film Girl Power di tahun 2000an:

The Princess Diaries (2001)

Film ini diperankan oleh si cantik Anne Hathaway. Tentu saja waktu itu doski masih imut-imut yaaa.

Berkisah tentang Mia, seorang gadis SMA yang biasa-biasa saja. Diceritakan di film, bahkan gadis ini termasuk yang kurang piawai dalam olahraga, tidak masuk dalam geng populer. Lebih cenderung ke gadis ceroboh yang ada-ada saja kejadian konyol di dekatnya.

Sampai suatu hari, neneknya yang sudah lama tidak kontak dengan keluarga Mia, mengabarkan bahwa sesungguhnya dia adalah seorang putri raja di sebuah kerajaan kecil di Eropa. Bukankah ini impian semua gadis remaja? Bahkan akupun dulu pernah lho ngayal jadi inces wkwkwk

Cerita bergulir tentang penyesuaiannya menjadi seorang putri raja. Belajar etika kerajaan, sikap dan tindak tanduknya, cara berpakaian, sampai cara berbicara. Hal ini tentu tidak mudah, karena Mia sendiri menyangsikan dirinya akan sukses dengan perubahan ini. Namun neneknya selalu menyemangatinya. Aneka kelucuan dan kegaduhan karena sikap cerobohnya menghibur sekali sepanjang film. Tapi segala sesuatunya terasa natural dan bagus banget penyampaiannya.

Meski ini sudah 20 tahun yang lalu, tapi bahasannya masih relate lho dengan jaman now. Diantaranya soal perundungan di sekolah. Sedih juga ya, ternyata tidak banyak yang berubah di dunia ini setelah 20 tahun kemudian.

Film ini ngetop banget hingga dibuat sekuelnya di tahun 2004. Gimana, sudah ingat belum?

                                        
 

 

Save the Last Dance (2001)

Menonton film ini sangat menyenangkan karena sepanjang film disuguhi musik yang bikin pengen goyang dan segala jenis tarian modern. Aku yang hobi zumba ini jadi heboh sendiri hahaha.

Diperankan oleh si cantik Julia Stiles, yang juga bermain di 10 Things I Hate About You,  yes, she was a hit back then, salah satu bintang remaja idolaku. Stiles gak butuh banyak aksesoris buat jadi cantik. Tipikal cewek cool yang cuek banget tapi entah bagaimana selalu kelihatan keren di mataku. Sayangnya kariernya kurang cerah ya di Hollywood.

Oke, kembali ke filmnya. Film ini berkisah tentang Sara, seorang penari balet yang memutuskan berhenti karena kematian ibunya. Antara kemarahan dan kesedihan sepeninggal ibunya, dia pindah ke kota lain, berusaha melupakan segalanya. Termasuk balet yang sangat disukainya.

Di tempat yang baru dia berkenalan dengan teman-teman yang hobinya dance. Pelan-pelan dia mulai beradaptasi dan mau menari lagi. Meskipun alirannya beda banget, dia seorang balerina, dan teman-temannya hiphop-er, tapi sumpah, dancenya itu jadi keren banget!

Buat aku film ini mengingatkan tentang menjadi diri sendiri. Tidak lelah mengejar mimpi dan pantang menyerah dalam segala situasi yang kurang menguntungkan. Kadang kita harus diingatkan lagi perihal ini. Antara rutinitas dan kewajiban, jadi melupakan hal-hal yang esensi di diri kita.

Ditambah lagi selama film rasanya ingin ikut berjoget mengikuti irama lagu. Dan tentu saja, sambil bernostalgia dengan fashion jaman dulu yes hehehe

Ada yang suka juga sama film ini?

                                          


 

Crossroads (2002)

Yak, ini filmnya si Britney Spears. Banyak yang mengkritiknya habis-habisan di film ini. tapi menurutku secara pesan sampai lah ke penonton. Well, what you expect from a teenage drama movie, tho?

Benang merahnya masih sama, soal mengejar impian. Lucy, si pemeran utama ingin menemui ibunya yang sejak kecil sudah meninggalkan dia dan ayahnya. Bersama dua temannya yang juga ingin ke LA untuk mengadu nasib menjadi artis, mereka bertiga bertualang naik mobil.

Ini sih bagian terbaiknya menurutku. Aku paling suka film-film yang ada roadtripnya. Sepanjang perjalanan tentu ada sukanya, berantemnya, apesnya, sampai mereka kehabisan uang dan ngamen di sebuah club.

Sepanjang film, aku puas berkaraoke lagu-lagunya Britney. Ini bagian terbaik kedua. Film musikal juga menyenangkan untuk ditonton karena kita bisa karaokean hehehe.

                                           


 

A Walk to Remember (2002) 

Yakin deh, gak ada movie goers yang gak tahu film ini!

Entah cewek atau cowok, hampir pasti mengakui kalau film ini bagus banget. Diangkat dari novel dengan judul yang sama, karyanya Pakde Nicholas Sparks dong, bercerita tentang kisah cinta sepasang remaja SMA yang latar belakangnya berbeda. Landon, anak gaul dan populer, yang jatuh cinta pada gadis sederhana yang kutu buku dan tidak populer. Sebenarnya bukan tema yang baru ya, tapi alur berceritanya yang bikin melow.  

Meski endingnya sedih, namun kisahnya bertutur dengan indah tentang perjalanan cinta mereka mengatasi perbedaan yang ada. Sukses bikin gagal move on! Apalagi OSTnya yang sampai sekarang masih enak banget didengar. Hmmm, jadi nostalgia deh.    

                                               
 

Mean Girls (2004)

Salah satu film remaja yang epic di tahun 2000an. Tidak seperti kebanyakan film remaja yang melulu berkisah tentang cinta dan persahabatan, film ini mengambil sudut pandang lain dari kehidupan remaja. Sisi gelapnya dikupas, dan bagaimana mereka belajar mengatasi itu. Kisahnya juga masih relate dengan masa kini yang jamak dengan kasus perundungan.

Cady, yang diperankan oleh si gorjes Lindsay Lohan, adalah anak baru di SMA. Dia pindahan dari Afrika, dan sebelumnya home schooling. Jadi ini adalah kali pertamanya dia mengenal seluk beluk aneka kenakalan anak seusianya di sekolah. Menjadi populer vs golongan anak yang aneh, persaingan di bidang percintaan, sampai menemukan persahabatan yang tulus.

Banyak adegan yang bikin ngakak dan seru, karena si Cady ini tipenya melawan ketika dirundung. Seru!

                                            


 

Baca juga: Aston Kutcher, Ini Daftar Filmnya yang Wajib Ditonton

Comments

  1. Dari beberapa film yang disodorkan, yang paling ngena dan masih membekas itu A Walk To Remember. Ini ceritanya percintaan remaja yang notabene bisa ditebak, si bad boy ketemu good girl. Tapi yang bikin istimewa karakter ceweknya ini bukan cewek-cewek cupu menye, dia kuat dan keras. Karakter yang aku sukai banget. Sampai sekarang OST nya pun masih inget, karena emang semembekas itu!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huhuhu iyaaa tipikal cerita cinta yang tragis memang banyak disukai ya! Rasanya sampe seminggu kemudian masih terbayang2 endingnya, bener2 bikin gagal move on 😅

      Delete
  2. Saya lebih tertarik sama film means girls, karna lihat kebanyakan film remaja pasti menceritakan percintaan saja

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tos mbak, favorit aku juga mean girls. Karna seru dan gak cuma cinta2an aja. Bisa banget lah buat ditonton remaja2 jaman now biar gak pasrah aja klo dikerjain temennya hahaha

      Delete
  3. Dari film-film di atas saya udah nonton 2 mbk. Princess diaries sama a walk to remember. Bahkan saya juga baca novelnya a walk to remember, sampai nangis saya bacanya😭 dan pas tahu ada filmnya saya kepo dan nonton di youtube. Walaupun kisahnya udah sering ditemui di film tapi saya menikmati nonton filmnya. Terbawa suasana dan melekat di pikiran.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaaa Nicholas Sparks mah novelnya selalu mengharu biru yaaaa

      aku belum baca novelnya mbak, bagaimana, bagus novel atau film?
      tapi aku merasa di film itu terasa sangat singkat kisah cinta setelah jadiannya, kelamaan di awal pas pdkt, hahaha maunya. mungkin di novel lebih detail ya menceritakan, biasalah kalo dr novel ke film memang suka mengecewakan :D

      Delete
    2. Kalau menurut saya lebih keren novelnya sih mbk. Soalnya kan kalau novel kita bisa membayangkan sendiri latar tempat dan lain-lainnya. Tapi film nya juga tetep keren😁

      Delete
    3. Biasa gitu ya, klo adaptasi novel biasanya bagusan novelnya. Kebayang, filmnya aja bagus, apalagi novelnyaaa

      Delete
  4. sukaaaaaa the princess diaries sbb anne hathaway cantikkkk👍👍👍 crossroads saya tak tengok sebab berasakan filem ini lebih mempergunakan britney. ketika ini dia di kemuncak careet

    ReplyDelete
    Replies
    1. hihi aku juga suka anne hathaway, cantikkk

      iyaaa memang banyak yang mengkritik film crossroads, tapi karena aku juga suka btritney tak apa lah, asyik bisa karaoke sepanjang film :D

      Delete
    2. kalau tak silap sayalah, pada tahun tu, Razzie Awards, Britney dapat worst female actress of the year...

      Delete
    3. hihihi dan aku baru sadar lho, ada Zoe Saldana dan Kim Cattral di film itu. Bertahun-tahun setelahnya aku suka banget mereka di Avengers dan Sex and the city

      Delete
  5. Wah, saya belum nonton satupun film diatas karena memang kurang suka film remaja gitu. Soalnya hobinya nonton film aksi seperti Terminator atau superhero Marvel.😄

    Tapi nanti coba tonton ah kalo ada kuota, pertama yang The Princess diaries, pengin lihat Anne Hathaway yang masih kiyut kiyut.🤣

    Mean Girls juga sepertinya bagus, pengin lihat Lindsay Lohan juga.😁

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Mas, cobalah liat film2 dengan genre remaja romantis hihihi buat mengenang masa2 alay dulu hahaha

      Delete
  6. Astagaaaaaa.... semua film ini kembali menarik saya ke masa single yang sekarang baru saya pikirkan ternyata asyik banget (padahal dulu galau aja pengen nikah hahaha)

    Semua film itu udah saya nonton dulu, waktu masih belum nikah, nontonnya pakai sewa VCD.
    Biasanya sepulang kantor hari Sabtu, saya mampir ke tempat penyewaan VCD, minjem banyak film barat, lalu saya begadang deh nonton semuanya sampai selesai hahaha.

    Btw, kusuka si Anne :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaaaa Mbak Rey, jadi nostalgia kan yaaa...hihihi

      sekarang setelah menonton ulang, jadi terbayang jaman2 waktu itu, banyak banget film2 romcom yg seru dan gemesin. Sekarang mah film2 terlalu complicated dan penuh dengan teknologi😅😅

      Delete
  7. wah saya belum pernah nonton semua, cah ndeso tahunya film LUPUS serial he..he...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahaha ini kayaknya soal selera ya mas. Bisa dicoba nih mas, sesekali coba genre yang beda 🤠

      Delete
  8. Semuanya film favorit saya banget tuh, dulu nontonnya gak cukup sekali berkali2 malah hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha ayok tossss

      suka banget film2 jaman dulu itu beda sama jaman sekarang. fokus di aksi dan teknologi.

      eh mungkin soal selera juga kali ya, saya lebih suka yang drama hehehe

      Delete
  9. aku udah nonton semuaaa.....dan berasa banget jadi anak tahun 90-annya (eehhh jebakan umur! hahaha )

    a walk to remembernya mandy moore syeeeddiihh, sampai aku inget hafal lagunya si mandy moore ini, dan emang enak sih lagunya.

    kalo mean girl, menurutku jadi cikal bakal film per-buly-an dunia sma ya. aku suka banget sama lindsay lohan, terlepas dari kontroversi nya, hihihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha biarlah para fans tahu umurku...

      makanya judulnya kukasih nostalgia teh, karena hanya anak 90-an lah yang punya kenangan sama film2 ini B-)

      sama, aku juga suka banget sama lindsay. termasuk aktor yang berbakat sih menurut aku, pilihan film2nya juga bagus semua. sayang gak berlanjut ya karirnya.

      Delete

Post a Comment

Halo, terima kasih sudah membaca. Tinggalkan komentar ya, biar aku bisa balas BW 😊

Popular posts from this blog

14+ First Love (2015), Kisah Cinta Pertama dari Sinema Rusia

[REVIEW BUKU] My Sister’s Keeper by Jodi Picoult

Mau Staycation atau Business Trip? Ini Bukti Cintaku, #PastiAdaOYO Jawabannya