Posts

Showing posts from October, 2019

Menikmati sistem transportasi di Jakarta, sudah keren banget!

Image
Sumber : freepik.com Sebagai penduduk pendatang baru di kota Tangerang, aku merasa beruntung karena momentum pindahnya saat ini, di mana kemajuan transportasi di Indonesia sudah sangat pesat. Tangerang memang berada di luar Jakarta. Namun karena banyak pekerjaan di Jakarta, mau tidak mau aku harus sering juga berkunjung ke sana. Tapi tidak perlu khawatir, karena saat ini mobilitas dari dan ke Jakarta tidaklah sulit.   Bisa dibilang, transportasi umum di Jakarta sudah sangat baik, terintegrasi dari dan ke bandara/terminal/stasiun/pelabuhan. Belum lagi bus-bus pengumpan Transjakarta Busway yang tersebar di seluruh wilayah, datang dari dan menuju ke pinggiran kota Jakarta, termasuk Tangerang.  Petualangan pertamaku dengan transportasi umum di Jakarta sudah pernah kuceritakan di sini . Jelas kan, aku percaya diri saja untuk mencoba semuanya sendiri, hanya bermodalkan ponsel pintar. Karena semua informasi jelas dan lengkap serta mudah diakses secara daring. Berbagai macam moda

SJW ala Martin Scorsese

Image
decider.com Yang baru-baru ini viral di semesta Marvel adalah komentar sutradara legenda, Martin Scorsese, tentang film-film Marvel.  "I don't see them. I tried, you know? But that's not cinema. Honestly, the closest I can think of them, as well made as they are, with actors doing the best they can under the circumstances, is theme parks. It isn't the cinema of human beings trying to convey emotional, psychological experiences to another human being." Heran? Tentu saja tidak. Seperti semua semesta yang ada di dunia ini, semesta Marvel memiliki fans garis kerasnya sendiri, dan tentu saja ada hatersnya. Tidak sedikit juga yang merasa jengah oleh kegaduhan Marvel. Termasuk aku 😁 Baca juga: Film Paling Berkesan Sepanjang 2018 Komentar ini lalu dijawab oleh orang dalam Marvel. Selain pemain filmnya, Samuel L. Jackson, salah satu sutradaranya juga mengomentari balik, tentu saja dengan nada tidak terima. Tidak mungkin kan dia mengamini Scorsese?

Tips Packing Biar Bisa Gaya Tapi Hemat Bawaan

Image
instagram.com/sellypadi Entah itu akan berangkat untuk keperluan dinas atau liburan, kegiatan packing cukup ribet dan rumit. Bener gak?! Aku ingin bawa barang selengkap-lengkapnya (maklum cewek), tapi harus sesedikit mungkin biar ringkas dan ringan bawanya. Zheyenk...  Nah, karena hobi jalan-jalan, aku punya beberapa tips nih. Sebenarnya ini hasil dari beberapa trial dan error ya. Jadi disclaimer dulu nih di awal hehehe Ada saja kan kejadian, lupa bawa ini dan itu, lalu akhirnya harus beli di tempat tujuan. Nah kalo tempat tujuan masih di dekat peradaban sih bisa lebih santai ya. Tinggal cari salah satu mini market yang gak jarang berjejer sebelahan itu. Beres!  Masalah akan timbul kalau sedang berlibur ke gunung, atau pantai yang jauh dari pemukiman penduduk. Jadi menurut aku ya, lebih enak kalau semua kebutuhan disiapkan saja dari rumah. Liburan jadi lebih tenang dan fokus, gak malah sibuk cari barang ini itu. Asek! Membuat Check List barang Pertama, aku